Cara Merawat Bayi

Cara Merawat Bayi


Cara Memilih Mainan Bayi Usia 3 Bulan

Posted: 27 Jan 2013 07:06 AM PST

Cara Memilih Mainan Bayi Usia 3 Bulan

Mainan bayi usia 3 bulan harus diperhatikan dari berbagai sisi. Mainan tidak hanya dilihat menarik dari segi warna dan bentuknya saja. Tetapi sebagai orangtua, Anda perlu juga memperhatikan manfaat dan keamanannya. Pastikan mainan yang Anda pilih adalah mainan yang dapat turut menunjang tumbuh kembang buah hati Anda.
Bayi usia 0-3 bulan mengalami perkembangan yang luar biasa. Mulai dari mengenal lingkungan sekitar, melihat hal-hal baru dan lainnya. Untuk mainan bayi usia 3 bulan, tidak perlu mainan mahal. Anda bisa saja menggunakan benda sehari-hari yang ada di rumah tanpa harus membelinya. Asalkan fungsi dari benda atau mainan yang Anda miliki sesuai dengan tahapan tumbuh kembang bayi Anda.
Misalnya, mainan yang memiliki atau bisa mengeluarkan cahaya. Mainan tersebut dapat membantu memfokuskan mata bayi yang baru lahir. Anda dapat menggantinya dengan senter. Anda bisa bermain sambil menyorotkan cahaya tersebut ke benda-benda tertentu, maka mata si kecil akan mengikuti sumber cahaya tersebut. Selain cahaya, mainan yang juga berfungsi agar mata si kecil menjadi fokus adalah mainan yang memiliki gambar dengan garis-garis tebal dan berpola.
Bermain dalam gendongan sang ibu, membuat bayi Anda senang. Berikan belaian dan sapaan dengan suara lembut Anda, akan membuat si kecil lebih nyaman. Hal tersebut pun akan membuat ikatan Anda dan si kecil menjadi semakin kuat. Saat Anda berbicara dengan bayi, usahakan untuk membuat kontak mata dengannya. Sapa bayi dengan menghadapkan wajah Anda pada si kecil. Biasanya bayi akan balas menatap Anda.
Bayi juga sangat suka memperhatikan wajah orang. Terutama mereka yang ada di dekatnya. Anda bisa melakukan permainan “Cilukba” dengan memperlihatkan berbagai macam ekspresi wajah dan berbagai suara. Hal tersebut dapat membantu perkembangan penglihatan dan pendengaran buah hati Anda. Untuk membuat tenang bayi, Anda dapat menggunakan mainan yang mengeluarkan suara ritmis. Suara tersebut diyakini dapat menenangkan bayi Anda. Hal tersebut karena suara dengan nada konstan inilah yang didengar bayi sejak dalam kandungan. Bayi terbiasa dengan detak jantung ibunya.
Jika ingin membeli mainan bayi, belilah mainan yang memiliki warna-warni mencolok dan bergemerincing. Mainan yang satu ini dapat menjadi stimulasi agar bayi bergerak-gerak mengikuti arah bunyi gemerincing. Warna-warni mainan pun akan membuat bayi tertarik untuk melihatnya dan mengikuti kemana arah mainan tersebut bergerak. Hal ini dapat melatihnya untuk menoleh, melirik, mengangkat kepala dan mencoba meraih benda.
Untuk mainan bayi usia 3 bulan, Anda juga dapat menyediakan mainan yang dapat digenggam atau digigit si kecil. Pastikan mainan yang Anda pilih aman karena bayi memiliki sifat naluriah untuk memasukkan benda apapun yang sedang digenggamnya. Anda tidak perlu khawatir, karena hal ini merupakan salah satu proses dalam perkembangannya. Hal yang perlu diperhatikan adalah mainan apa yang masuk ke mulut bayi Anda dan memastikan mainan tersebut aman.

Cara Memilih Mainan Bayi Usia 3 Bulan

Cara memotivasi bayi yang lahir prematur

Posted: 26 Jan 2013 07:07 PM PST

Cara memotivasi bayi yang lahir prematur

Bayi prematur perlu mendapatkan peran khusus dari orangtuanya. Salah satu peran Anda yang paling penting sebagai orangtua adalah menjadi motivator yang baik dan tegas. Karena bayi belum bisa berbicara atau membuat keputusan untuk dirinya sendiri, disitulah Anda mulai berperan menjadi rekan yang menyemangatinya.
Jika anak Anda memiliki kebutuhan khusus, peran ini bahkan lebih penting dan sulit. Sebagai pembela anak Anda, pastikan ia mendapatkan perawatan medis yang cukup dan pendidikan yang tepat. Jika anak Anda memiliki cacat, belajarlah sebanyak mungkin tentang kondisi sang anak.
Anda dapat bekerjasama dengan tim medis yang membantu kebutuhan anak. Ini akan memakan waktu, kesabaran, dan goncangan emosional. Anda disarankan harus belajar keterampilan baru untuk melakukan pekerjaan ini. Oleh karena itu, Anda diharuskan untuk bisa melakukan beberapa hal berikut :

Berkomunikasi dengan pengasuh anak Anda dan penyedia layanan sosial. Apakah ini baik untuk anak saya? Apakah terapi ini akan efektif untuk anak saya? Gunakan istilah yang akrab bagi mereka.
Membujuk mereka untuk menyediakan kebutuhan anak Anda.
Menyelidiki pilihan pengobatan baru, layanan, atau kesempatan pendidikan untuk anak Anda.
Mintalah bantuan bila Anda membutuhkannya.

Kadang-kadang menjadi motivator yang terbaik untuk anak Anda berarti harus mengganti pengasuh bayi prematur Anda. Jika penyedia tampaknya tak peduli atau khawatir tentang bayi Anda atau jika ia memperlakukan Anda dengan cara merendahkan, maka cara terbaiknya adalah mencarikan penggantinya. Carilah penyedia yang peduli dengan bayi Anda dan yang akan mengambil peran aktif dalam membantu sang anak untuk mencapai potensi dirinya.

Banyak orangtua yang menemukan kekuatan dan kemampuan mereka tanpa sadar. Beberapa bahkan menemukan peluang-peluang baru. Meskipun sulit merawat bayi prematur, mereka terus mengembangkan kemampuan dan kekuatan mereka demi kemajuan anak mereka. Mereka yakin bahwa mereka bisa mengembangkan potensi anak mereka.

Cara memotivasi bayi yang lahir prematur

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Merawat Bayi

Cara Merawat Bayi

Cara Merawat Bayi